Negara Ambil Alih TMII, Fadli Zon: Jangan Sampai Dijual Buat Bayar Utang
Rabu, 07-April-2021 20:14
JAKARTA, NETRALNEWS.COM - Politikus Partai Gerindra Fadli Zon mengkritik pemerintah terkait penetapan Taman Mini Indonesia Indah (TMII) milik negara.
Anak buah Menhan Prabowo itu, menyindir kalau penetapan TMII dari keluarga presiden kedua Indonesia, Soeharto itu guna membayar utang negara.
"Jangan sampai TMII dijual juga untuk bayar utang," tulisnya seperti dilansir, Jakarta, Rabu (7/4/2021).
Seperti diketahui, Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno mengumumkan bahwa pengelolaan Taman Mini Indonesia Indah (TMII) resmi berpindah kepada Kemensetneg.
Hal itu Peraturan Presiden Nomor 19 Tahun 2021 tentang TMII.
"Presiden telah menerbitkan Perpres Nomor 19 Tahun 2021 tentang TMII. Yang di dalamnya mengatur penguasaan dan pengelolaan TMII dilakukan oleh Kemensetneg," ujar Pratikno dalam konferensi pers virtual pada Rabu.
Reporter : PD Djuarno
Editor : Sesmawati
Tag