Iran Diguncang Gempa Berkekuatan Magnitudo 5,6, Puluhan Orang Terluka
Kamis, 18-Februari-2021 18:46

TEHERAN, NETRALNEWS.COM - Sedikitnya 40 orang mengalami luka setelah gempa bermagnitudo 5,6 melanda Kota Sisakht di Provinsi Kohgiluye va Boyerahmad, Iran barat pada Rabu malam (17/2/2021), kantor berita ISNA melaporkan.
Gempa menyebabkan banyak kerusakan bangunan, gedung, serta jalanan di kota tersebut dan memutus jaringan listrik serta saluran air, menurut laporan itu.
Pusat gempa, yang terjadi di kedalaman 10 km, berada di titik koordinat 30,890 lintang selatan dan 51,566 bujur timur.
- Soal Ceramah TZ 'Orang Hitam Tak Boleh Masuk Surga', Muannas: Beragama Kayak Anak Kecil...
- Soal 'Orang Hitam Tak Boleh Masuk Surga', TZ Balas Netizen: Hanya PKI yang Suka Fitnah
- Sebut Orang Hitam Tak Boleh Masuk Surga, TZ: Aku Gak Selera Kalau di Surga Ada Orang Hitam
- Kemensos Serahkan Santunan kepada Ahli Waris Korban Gempa Malang
Reporter : Sesmawati
Editor : Sesmawati
Tag