AHY 'Sowan' ke Ketua MK Era SBY, Ini yang Dibahas
Rabu, 10-Maret-2021 13:10

JAKARTA, NETRALNEWS.COM - Mantan Pimpinan Mahkamah Konstitusi (MK) Jimly Asshiddiqie menerima rombongan Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono atau akrab dipanggil AHY. Dia mengaku membicarakan masalah kebangsaan bersama para kader partai.
Jimly mengungkapkan diskusi soal persatuan bangsa dan negara dimulai dengan sistem Demokrasi yang sehat.
Sebab, kata Jimly hal itu guna mendorong keadilan serta integritas dalam waktu yang panjang.
"Tadi sore kedatangan tamu pimpinan Partai Demokrat mas AHY bertandang ke rumah sy utk diskusi pelbagai masalah bangsa & negara dg saling ingatkan pntingnya persatuan bngsa, membangun keadilan & melembagakan sistem demokrasi yg brkualitas & brintegritas utk kmajuan jangka panjang," tulisnya seperti dilansir Jakarta, Rabu (10/3/2021).
- Bobby Nasution akan Perkenalkan Medan Sebagai 'The Kitchen of Asia' di Festival Jalur Rempah 2021
- Ini Alasan Demokrat Daftarkan Merek dan Logo Partai ke Ditjen Kekayaan Intelektual Kemenkumham
- Sindir SBY? Uki: Sediktator-diktatornya Pak Harto, Dia Tak Pernah Daftarin Golkar Atas Nama Pribadi
- SBY Daftarkan Logo Demokrat, Kelompok KLB Moeldoko: Demokrat Bukan Merek dan Milik Pribadi
Seperti diketahui Kepala Staf Kepresidenan, Moeldoko, diangkat sebagai ketua umum. Kemudian Marzuki Alie sebagai ketua dewan pengawas dan Jhoni Allen Marbun menjadi sekretaris jenderal.
“Saya hadir hari ini dengan niat baik menyampaikan surat resmi kepada Menkumham dan tentunya jajaran Kementerian Hukum dan HAM, untuk keberatan menolak Kemenkumham dan tentunya menyatakan … KLB 5 Maret di Deli Serdang, Sumatera Utara, sebagai kegiatan ilegal, inkonstitusional, “kata AHY di Kementerian Hukum dan HAM, Jakarta.
Reporter : PD Djuarno
Editor : Widita Fembrian
Tag